KAIROSPOS.COM, Jakarta - Sidang Raya Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia yang ke-17, Pesta iman bagi gereja-gereja di Indonesia yang akan berlangsung pada tanggal 8-13 November 2019 di Waingapu, Sumba, NTT.Salah satu kandidat Sekretaris Umum atau Wakil Sekretaris Umum yang dipastikan maju adalah Pdt. Imanuel Raintung yang saat ini menjadi Ketua PGIW DKI Jakarta. Pernyataan kesiapan tersebut dinyatakan pada awak Media Kristiani yang tergabung dalam PEWARNA Indonesia (Persatuan Wartawan Nasrani) Indonesia Jum'at (20/09/2019) di kantor PGIW DKI Jakarta.
Dalam siaran persnya Pdt. Imanuel Raintung mengatakan "Keyakinan saya untuk maju sebagai Calon Sekretaris Umum atau Wakil Sekretaris Umum PGI bukanlah ujug ujug tiba tiba muncul tapi dari pengalaman saya dalam bidang gerakan Ouikumene sudah saya mulai sejak saya kuliah di STT Jakarta dan menjadi senat mahasiswa, saya sudah bergaul dan berorganisasi dengan sinode HKBP, GKI dan GPIB. Demikian juga setelah saya ditabiskan menjadi Pendeta di GPIB daerah saya sudah berkecimpung dan berorganisasi dengan gereja-geraja diluar GPIB. Pada tahun 2015 saya dipercaya menjadi Sekretaris Umum PGIW DKI Jakarta sampai dengan 2010. Pada pemilihan calon Ketua Umum PGIW DKI saya mengikuti pemilihan yang ketat hingga menjadi Ketua PGIW DKI Jakarta hingga saat ini" terang Imanuel Raintung.
Lebih lanjut Pdt. Imauel Raintung mengatakan "Selain dari pengalaman dan track record saya dalam gerakan Oikumene saya juga telah mendapat restu dan rekomendasi dari Ketua Sinode GPIB Pdt. Kariso Rumambi, dan saat ini GPIB hanya merekomendasi satu orang saja tidak seperti masa lalu ketika Sidang Raya PGI di Mamasa tahun 2009 nama saya dihilangkan dan Sidang Raya PGI di Nias tahun 2014 nama saya diganti. Ini masalah internal sinode GPIB" Terang Imanuel Raintung.
Vidio Terkait
0 Response to "Pdt. Imanuel Raintung Siap Menjadi Sekum atau Wasekum PGI di Sidang Raya PGI XVII"
Post a Comment