GERAKAN MENANAM POHON MANGROVE DI TELUK NAGA TANGERANG

KAIROSPOS.COM, Tangerang -  Pohon mangrove adalah salah satu jenis pohon yang biasa tumbuh di pinggiran pantai. Menanam Mangrove sangat penting dan berguna bagi ekosistem pinggir pantai, karena Mangrove merupakan tembok hidup untuk mencegah bencana tsunami. Karena itu, dalam rangka dirgahayu Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ke 6, dan juga bertepatan dengan Hari Menanam Pohon Indonesia, DPD PSI kabupaten Tangerang menggelar aksi menanam pohon Mangrove, bekerjasama dengan Remaja Tabur Mangrove (RTM) di kecamatan Teluk Naga, yang diadakan pada hari Sabtu, 28 November 2020. “Aksi ini bukan hanya ceremonial sesaat. Tetapi ini bukti nyata PSI hadir dan kerja untuk rakyat, salah satunya di bidang lingkungan hidup. Kerjasama dengan komunitas Remaja Tabur Mangrove (RTM) dengan menanam Mangrove ini, juga untuk menghidupkan eduwisata di Kabupaten Tangerang, secara khusus di Teluk Naga”, sambutan bro Adrian A. Nugroho, SH, MH (ketua DPD PSI Kabupaten Tangerang).
Acara ini dihadiri oleh seluruh kader PSI Kabupaten Tangerang, juga unsur DPW PSI Banten, Komunitas RTM serta masyarakat sekitar. Dimulai dengan menyanyikan Indonesia Raya dan mengheningkan cipta, kegiatan ini juga merajut kebersamaan dan soliditas pengurus serta kader PSI dengan masyarakat, melalui kegiatan senam bersama serta diakhiri dengan menanam 600 pohon Mangrove, yang dilakukan secara bersama-sama. Kegiatan yang berlangsung sepanjang sore hari dan ditengah rintik gerimis hujan, tidak menyurutkan semangat kader PSI, komunitas RTM dan masyarakat untuk mengikuti sampai akhir aksi menanam Mangrove. 
Sebagai salah satu kader PSI, sis Yenni Ernauli SIdauruk, S.Ikom sebagai wakil sekretaris pengurus DPD PSI Kabupaten Tangerang mengatakan, ”Kepedulian dan peran PSI kepada masyarakat itu harus nyata, konkrit, bisa diukur dan harus dirasakan langsung oleh masyarakat. Dengan gerakan menanam Mangrove ini, masyarakat sekitar Teluk Naga merasakan manfaat kelestarian pantai dari bahaya abrasi, pantai terjaga dan menjadi destinasi wisata. Sehingga akhirnya menghidupkan ekonomi masyarakat sekitarnya.” Sementara bro Indrayanto dari divisi sosial DPD PSI Kabupaten Tangerang menjelaskan mengapa dipilihnya menanam Mangrove ini,” Hari ini mengadakan menanam Mangrove di Teluk Naga, dalam rangka ulang tahun PSI dan hari menanam pohon, guna merawat lingkungan yang ada. Itu bagian mencintai lingkungan. Karena menanam Mangrove itu banyak manfaatnya.” Di tempat yang sama dan ditemui secara terpisah, sekretaris DPC PSI kecamatan Teluk Naga, bro Markus, sebagai kader muda menyampaikan harapan, “PSI bekerjsama dengan semua pihak, mengadakan menanam Mangrove di daerah Teluk Naga, tepatnya di Tanjung Burung, untuk melestarikan lingkungan. Sebagai anak muda, kita harus peduli dengan lingkungan.” Marilah kita menjaga lingkungan untuk masa depan generasi bangsa dan ibu pertiwi. Salam Solidaritas...!!! (DSU)

Related Posts:

0 Response to "GERAKAN MENANAM POHON MANGROVE DI TELUK NAGA TANGERANG"

Post a Comment